Artrevoir. \\ Follow // Dashboard \\

Friday, February 21, 2014

Magical Seira #3 - Sitta Karina



Judul : Magical Seira: Seira and the Destined Farewell
Seri : Magical Seira #3
Penulis : Sitta Karina
Penerbitan : Buah Hati, Oktober 2013
Tebal : 330 hlm
ISBN : 9786027652477
Harga : Rp 66.000 (140114)

110214 until 150214




Seira memiliki tekad untuk menutup gerbang dimensi selamanya. Untuk ini ia membutuhkan bantuan kesatria Aswatthaya terakhir, Rey. Namun, ada kejadian kelam di masa lalu yang membuat sikap Rey kini jadi tidak bersahabat. Sesuatu yang melibatkan Seth, Iolanthe, juga musuh besar mereka, Ashram.

Ketika pertempuran yang menentukan akhirnya pecah, Seira menyadari sebuah pengorbanan besar harus dibuat. Dan mungkin, ini saatnya ia mengucapkan selamat tinggal kepada orang yang sangat dicintainya. 


'With love' tidak ditujukan untuk kebanyakan orang yang begitu saja lalu-lalang dalam hidup kita; itu adalah penutup untuk seseorang yang spesial. - hlm 39.

Serial Seira balik lagi nih! Awalnya kukira yang Magical Seira #2 itu udah beres, eh ternyata belum u,u. Capek deh fyuuh. Kenapa? Karena aku gabegitu suka seri ini, maunya sih gausah lanjutin, tapi covernya selalu muncul di tokbuk, jadi tergoda deh. :D Mari berharap ini tidak seboring buku kedua. 

Aku belum baca Magical Seira #2.5-nya soalnya aku gatau kalo itu termasuk dalam serinya. Mungkin bakalan aku baca, mungkin engga. Sayangnya, buku itu cukup berperan banyak terhadap buku ketiga ini. Agak kecewa karena setahuku kalo gak baca yang novel 2.5 itu gapapa, eh malah jadinya nyambung-_- 

Menceritakan kehidupan Seira dengan negri Madriva. Jadi dulu, di buku 1, Seth pernah meminta lagu Serenity nya Seira kan? Nah lagu itulah yang membuka gerbang dimensi antara Madriva dan Kaia (Bumi). Di Kaia sendiri, semenjak gerbang dimensi terbuka, menyebabkan beberapa jiwa di Madriva terlahir kembali di jiwa seseorang di Kaia. Seperti Seth yang menunggangi tubuh Abel, dan beberapa kali bertukar jiwa. 

Sayangnya, ada beberapa tanaman Madriva, yang tak terlihat bagi manusia Bumi, yang perlahan-lahan jika dibiarkan akan mengambil jiwa seseorang. Oleh karena itu, Seira dibantu Abel, Lornac Megara (Kakek Ghani), Pak Hari, dll, berusaha untuk membasmi padmira (nama tanamannya) dan stora. (bener gak sih?) Jadi agar tidak ada lagi orang-orang Madriva nakal yang membawa tanaman, atau apapun yang membahayakan, Seira berusaha menutup gerbang dimensi selamanya. 

Tetapi itu pun tidak mudah. Masalahnya, hanya sedikit cara menutup gerbang dimensi. Salah satunya, kunci es yang diciptakan oleh ksatria es, Rey. Namun, Rey sendiri tidak tampak dimanapun. Hingga saat Rey ditemukan lahir di sebuah jiwa, tetap saja Rey dan Seth selalu bertengkar. Sebabnya, karena sebuah sebab yang membuat mereka menjadi musuh seumur hidup. 

Apalagi, Ashram, itu berusaha mengambil alih Kaia, sehingga tanah-tanah kering dan dehidrasi di Madriva bisa teratasi dengan mengambil mineral Bumi. Dan Ashram tidak akan berhenti. Sayangnya, ketika pertempuran tidak dapat dihindarkan, Seira harus kehilangan seseorang yang ia cintai. 

Malam penentuan? Baik Seira maupun Abel sama-sama tahu bahwa itu bukan undangan untuk bersukacita. Malam itu memang akan menjadi penentu siapa yang menang maupun kalah. Kebaikan atau kejahatan - hlm 212

Dan sejak dulu pula, aku membiarkan kegelapan melingkupiku, membuatku menjadi sosok yang tega hingga akhirnya tergoda untuk menguasai dimensi Kaia juga. Semua dimulai sejak hari itu... dengan menjadikan kematian Iolanthe sebagai tameng, aku membiarkan diriku dilahap kegelapan. - hlm 98

Aku gak bilang bahwa buku Magical Seira ini jelek, sejujurnya, malah lumayan kok. Namun, aku sendiri bertepuk tangan karena kovernya yang bagus banget itu aaa. Jelas Magical Seira dapat menarik begitu banyak perhatian karena kovernya. 

Sedangkan untuk konsep, menurutku sudah tertata rapi, bahkan baik sekali. Aku jauh lebih menyukai buku ini dibanding yang sebelumnya. Banyak twist ending yang mengagetkan, namun aku udah curiga duluan, jadi gabegitu kaget. Untuk idenya, sih, lumayan bagus, tapi males dengan cinta segitiga Abel-Seira-Seth, atau Abel-Seira-Reza, atau pokoknya semua orang sayang sama Seira deh! Sampe semua cowok tertarik padanya. Too perfect

Maka itu, Rey selalu menyukai Iolanthe yang wilayahnya selalu diliputi musim semi. Selalu memancarkan sinar kehidupan yang tak pernah dimilikinya. Iolanthe bagai sinar mentari yang mencairkan dinding hatinya yang memang sedingin es. - hlm 231.

Bagiku, tokoh utama yang 'hidup' disini adalah Abel-Seth (karena Seth terlahir kembali di tubuh Abel). Bahkan aku gak mendapatkan feel bahwa Seira-lah yang tokoh utama disini. Barulah saat mencapai ending, aku baru sadar kalo ini judulnya Magical Seira bukan Magical Abel. Walupun gitu, pembungkusan terakhirnya cakep, namun klimaksnya agak kurang. Aku sama sekali tidak feel apapun saat Seira harus 'kehilangan orang yang dicintainya'. 

Tapi tapi tapi, yang aku suka adalah cara penulis menuliskan cerita ini. Terasa hidup, pokoknya. Aku bisa menyelesaikan buku ini cukup cepat--rekor sebenernya mengingat menyelesaikan buku Seira kedua butuh waktu lama, yah pokoknya memuaskan. Sayangnya, aku cuman bisa beri 3 bintang. :( I expected more.  

Tokoh favoritku disini adalah Abel. Tentu aja! Udah keren gitu, pinter, dan sayang banget sama Seira! Dia gak pernah yang namanya ngebuat Seira itu jadi celaka. Dan aku serta merta langsung inget kisah Twilight yang Bella sebagai tokoh fiktif tidak berguna, dan selalu dilindungi Edward. Tapi untungnya, Seira juga seorang ksatria angin, walaupun Iolanthe (jiwa kembarnya), itu tidak terlahir kembali. Seira tetep cool juga pokoknya. :) 

"Seira, kamu harus selalu ingat, apa yang membedakan manusia adalah kearifannya. Perbuatan seseorang membentuk pengalaman dan kumulasi dari pengalaman itu mempertajam kearifan. Semua sesimpel itu, dan berlaku di seluruh jagat raya, Nak." - hlm 275

Magical Seira.
Young-adult, fantasy, romance 



 "Semua... tiap orang pernah berharap dirinya lari dari dunianya, dari masalahnya." - hlm 298 

No comments:

Post a Comment

Artrevoir is waiting for your good comments! Please respect other and be polite. Thank you for comment. Cheerio! :)

LinkWithin